Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara mudah menyilangkan bunga adenium

 Dewasa ini semakin lama semakin banyak yang menyukai tanaman hias yang bernama adenium atau sering kita tau dengan nama kamboja jepang. Seiring berjalannya waktu permintaan pasar dagang tentang bunga adenium atau kamboja jepang ini semakin melonjak karena adanya spesies atau warna bunga yang baru hasil silang antara jenis yang satu sama yang lain. Dan spesies baru ini lah yang akan menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta adenium dengan warna yang lebih indah dan unik. Maka simak saja penjelasan saya tentang cara mudah menyilangkan bunga adenium agar bisa mencetak sendiri dan menjadi warna yang lebih indah...

Bunga adenium

1.Pemilihan Bunga

Yang di maksut dengan pemilihan bunga adalah cara memilih bunga yang sudah mekar dengan sempurna. Tidak disini saja tapi coba di pilih dulu bunganya yang mempunyai serbuk sari paling banyak agar memudahkan untuk mengambilnya. Cara mengambilnya dengan lidi yang sudah di buat runcing menggunakan pisau. Tapi sebelum proses pengambilan serbuk sari basahi dulu lidinya agar tidak rontok atau berjatuhan sewaktu kita mengambil serbuk sari ini.

2.Proses Penyerbukan

Pilih bunga lain atau bunga yang berbeda warna untuk melakukan penyerbukan. Pilih juga bunga yang sudah mekar sempurna. Pada bagian ini harus ada pemotongan pada bagian bunga agar memudahkan penyerbukan. Potong saja mahkota bunga sepanjang 2cm dan tekuk ke bawah pada bagian mahkota untuk melihat pollen atau bagian yang akan menerima serbuk sari. Lalu lakukanlah penyerbukan pada pollen dengan dengan cara tersebut.

3.Gerakan Tangan

Perhatikan gerakan tangan anda ketika saat melakukan penyerbukan. Gerakan tangan ini tidak boleh sembarangan harus dengan hati-hati jika perlu lakukan penyerbukan ini dengan menggunakan kaca pembesar agar bisa melihat serbuk sari sudah menempel pada pollen. Gerakan cukup mudah hanya dengan menggesek naik turun pada lidi yang sudah ada serbuk sari tadi terus di tambah gerakan memutar agar serbuk sari menempel sempurna pada pollen.

4.Pemupukan

Pemupukan yang di maksut adalah memupuk tanaman adenium ini. Biasanya pemupukan ini menggunakan pupuk NPK Dan caranya sudah tertera pada kemasan pupuk tersebut. Dalam hal ini jika penyerbukan ini berhasil bunga akan mekar dalam 2-3 hari. Namun sebaliknya jika gagal kita harus mengulangi penyerbukan sampai beberapa kali.

5.Pemanenan

Dalam proses penyerbukan yang berhasil pohon atau tanaman adenium ini akan berbuah skitar 3bulan lamanya bahkan bisa sampai 4 bulan. Jika sudah berbuah jangan lupa di bawah pohon di kasih wadah untuk menangkap buah adenium yang sudah jatuh. Atau kita bisa memanennya saat buah sudah terlihat matang atau tua. 

6.Penyemaian Biji

Saat penyemaian biji adenium, biji harus dengan keadaan kering dan cara pengeringan cukup kita panaskan dengan memanffatkan sinar matahari. Setelah mengering tinggal semai saja pada tray atau wadah untuk pembibitan masal tapi ingat pada saat penyemaian harus di lakukan di tempat yang tidak terkena sinar matahari secara langsung.

Nahh gimana apa kalian sudah berangan-angan untuk melakukan penyilangan bunga adenium atau kamboja jepang ini ?

Saya harap tulisan Cara mudah menyilangkan bunga adenium ini bisa berguna bagi kalian dan semoga bermanfaat bagi kalian yang membacanya..selamat mencoba...

1 komentar untuk "Cara mudah menyilangkan bunga adenium"